MUARASABAK,eNewsTimE.co- Dari 73 Desa yang tersebar di Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), ada sekitar 9 Desa yang belum teraliri listrik. Dan ditargetkan, tahun 2017 ini 9 desa tersebut sudah akan teraliri listrik. "Ya, direncanakan tahun ini semua desa sudah teraliri listrik," kata Sekda Tanjabtim, H. Sudirman, saat ditemui diruangnya belum lama ini.
Sehingga, lanjutnya, di tahun 2018 mendatang, tidak ada lagi desa yang masih menggunakan diesel untuk penerangan. "Ada 9 desa yang belum, tahun ini sudah kita koordinasikan dengan pihak PLN agar bisa segera masuk listriknya," sebutnya.
Dari 9 desa tersebut, beberapa diantaranya sudah masuk tiang listriknya. Tinggal proses pemasangan ampere di rumah-rumah. Sementaran desa lainnya segera diproses, baik itu pemasangan jaringanya ataupun tiang-nya. "Sebagian sudah ada tiang, sudah ada juga yang terpasang amperenya, jaringannya. Kita akan kejar tahun ini selesai semua," sebutnya..
Sementara, Kepala PLN Tanjabtim, Sumardi, saat dikonformasi membenarkan hal tersebut. Dikatakannya, 9 desa tersebut, yaitu Empat desa di Kecamatan Sadu, Dua desa di Kecamatan Rantau Rasau, Satu desa di Kecamatan Muara Sabak Timur dan Dua desa di Kecamatan Mendahara Ilir. "Betul masih ada 9 desa yang mana kita belum masih listrik, tahun ini kita kejar kesana," ujarnya.
Selama ini, desa-desa tersebut diakui Sumardi, masih menggunakan diesel secara swadaya dan juga lampu minyak. Secara bertahap, pihaknya akan berusaha agar tidak ada lagi desa di Tanjabtim yang belum teraliri listrik. Menurut Sumardi, proses pemasangan jaringan ke desa-desa tidak lah sederhana. Setidaknya Desa tersebut haruslah memenuhi jumlah KK standar. "Yang jelas tahun ini kita usahakan beres semua," tutupnya.
Bupati Usulkan Pemerataan Pembangunan pada Musrenbang Jambi 2018
Menanggapi Program 100 Hari Kerja Bupati Terpilih Dillah Tanjab Timur Menjelang Pelantikan