HUMAS KPU TANJABTIM — Divisi Sosialisasi, Parmas dan SDM Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi mengadakan BimbinganTeknis (Bimtek) Kehumasan kepada KPU Kabupaten/Kota di Hotel dan Resort Rumah Kito, Jambi. Bimtek yang digelar pada Kamis pukul 19.00 WIB (6/8/2020), dibuka langsung oleh Apnizal, anggota KPU Provinsi Jambi selaku Ketua Divisi Sosialisasi, Parmas dan SDM. Sebanyak 33 peserta hadir dari masing-masing Ketua Divisi Sosialisasi, Parmas dan SDM di 11 KPU Kabupaten/Kota termasuk para Kasubag, Operator.
Dalam sambutan pembukaan, Apnizal yang juga mantan Ketua KPU Kabupaten Tanjung Jabung Barat Periode (2013-2018) mengatakan, bahwa Bimtek digelar sebagai upaya KPU dalam memaksimalkan target tingkat pastisipasi pemilih 2020 dalam kondisi pandemi Covid-19. Sesuai tugas dan kewenangan Divisi Sosialisasi, Parmas dan SDM adalah pihak yang punya peran dan tanggungjawab untuk pencapaian target partisipasi.
Menurut Apnizal, dalam suasana pandemi Covid-19 langkah awal yang harus disiapkan, adalah bagaimana menyiapkan materi-materi sosialisasi Pemilihan di media social. Dalam membangun konten-konten bernarasi yang baik tentu membutuhkan pelatihan dasar.Harapannya, agar penyampaian infromasi, maupun sosialisasi lewat media sosial bisa cepat sampai dan bisa dipahami cepat oleh masyarakat.
Bimtek kali pertama digelar dengan metode tatap muka sejak pandemi covid direncanakan akan diadakan selama tiga hari (6-8 Agustus 2020). Selain diberikan materi bimbingan sosialisasi, peserta juga akan diberi bimbingan bagaimana cara pengambilan engle-engle foto dengan menghadirkan fotografer (Jurnalis) dari media di Jambi.
Momen pembukaan berlangsung malam kemarin. Apnizal bersama tim Sekretariat dari Kasubag Humas KPU Provinsi Jambi, juga menyelingi beberapa games kepada peserta. Hal itu dilakukan sebagai bentuk penguatan kelembagaan, dan untuk meningkatkan motivasi agar penyelenggara Pemilihan bisa bekerja maksimal sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan.
Disesi akhir, Apnizal juga menyampaikan bahwa Bimtek malam nanti (7/8/2020) akan dihadiri oleh Viryan, Anggota KPU RI selaku Ketua Divisi Program dan Data. “Viryan sengaja datang dalam acara malam besok untuk memberi semangat kepada anggota KPU se-Provinsi Jambi dalam melindungi hak pilih. Kunci suksesnya Pemilihan adalah tingkat partisipasi Pemilih. Target partisipasi nasional yang harus diupayakan pada Pemilihan 2020, adalah 77,5persen. Ini tantangan kita semua, karena Pemilihan 2020 kali ini, adalah masih dalam suasana pandemi Covid-19”, kata Apnizal. (Tim Humas KPU Tanjabtim)
Tangani Covid-19 di Blok Jabung, PetroChina Tingkatkan Koordinasi
Dishub Tanjabtim : Jalan Rusak Akibat Tronton Bukan Wewenang Kami
SMSI Provinsi Jambi Serahkan SK Pengurus SMSI Kabupaten/Kota se Provinsi Jambi
Kapolsek Nipah Panjang Beri Bantuan kepada Korban Kebakaran di Teluk Kijing
Menanggapi Program 100 Hari Kerja Bupati Terpilih Dillah Tanjab Timur Menjelang Pelantikan