SUNGAIPENUH, eNewsTimE.co - Pemerintah Kota Sungaipenuh melalui Bappeda menggelar acara Musrenbang tahun 2018, Kamis (22/3). Acara Musrenbang tersebut dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2019.
Walikota Sungaipenuh, H. Asafri Jaya Bakri (AJB) dalam sambutan dan arahanya mengatakan, bahwa Musrenbang merupakan salah satu momentum penting yang bertujuan untuk menghimpun saran, masukkan dan ide dari semua pihak bagi perencanaan untuk tahun kedepan. ‘’Melalui Musrenbang dari tingkat Desa sampai Kecamatan lah nantinya yang akan menjadi acuan arah pembangunan Kota Sungai Penuh kedepannya,’’ sebut Walikota.
Perioritas pembangunan tahun 2019, sambung AJB, yakni 1. Peningkatan pelayanan publik (Kualitas tata kelola pemerintah berbasis IPTEK dan kemendirian), 2. Peningkatan kualitas pendidikan, destinasi wisata, layanan masyarakat dan pengembangan seni budaya, 3. Pengurangan kemiskinan melalui pemeberdayaan ekonomi masyarakat dan 4. Penyedian infrastruktur layanan dasar permukimamn dan infrastruktir strategis di perkotaan serta kebencanaan. ‘’Pembangunan di setiap Kecamatan menjadi perioritas yang harus dilakukan tahun 2019,’’ tegas AJB.
Walikota menambahkan, bahwa OPD harus mampu berinovasi terhadap program yang telah dicanangkan serta tetap fokus, efisien dan efektif sehingga berdambak bagi kesejateraan masyarakat. ‘’OPD harus juga bisa mencari sumber-sumber anggaran lain seperti dana di Provinsi maupun di Pusat,’’ sambungnya.
Senada dengan hal itu, Kepala Bappeda Kota Sungaipenuh, Joni Zeber dalam paparannya mengatakan, bahwa salah satu prioritas pembangun ditahun 2019 sesuai dengan Visi Walikota yakni optimalisasi pemberdayaan masyarakat dalam mewujudkan Kota Sungaipenuh Religius. ‘’Seperti gerakan mengaji awal belajar (GEMAR), Bada Maghrib dan Didikan Subuh, Peningkatan kualitas saranan dan prasarana lembaga pendidikan agama serta tempat peribadatan dan pembangunan Islamic Center,’’ sebut Joni.
DPRD Sungaipenuh Ikuti Orientasi DPRD Masa Jabatan 2024-2029 6
Pengucapan Sumpah/Janji Pimpinan Defenitif DPRD Kota Sungaipenuh 6
Ketua Sementara DPRD Sungaipenuh Ikuti Upacara HUT TNI Ke 79 6
Ketua Sementara DPRD Sungaipenuh Hadiri Pelantikan Pimpinan DPRD Kota Jambi 6
Gubernur Zola Hadiri Peresmian Kampung Pancasila di Tanjabbar
Menanggapi Program 100 Hari Kerja Bupati Terpilih Dillah Tanjab Timur Menjelang Pelantikan