Sekda Sapril Hadiri Pelantikan PPK



Rabu, 04 Januari 2023 | 19:27:03 WIB



Sekda Tanjabtim Saat Menyampaikan Sambutan
Sekda Tanjabtim Saat Menyampaikan Sambutan

eNewsTimE.id, Tanjabtim  - Sekretaris Daerah ( Sekda) Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), Provinsi Jambi Sapril, S.Ip hadiri pelantikan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang berlangsung di Aula Hotel Ratu, rabu (04/01/2023).

Dimana pada acara tersebut, Sapril berpesan kepada 55 Orang PPK yang dilantik, agar dapat mengemban amanah itu sebaik - baiknya. 

" Selamat kepada PPK terpilih. Semoga amanah dalam menjalankan tugas". Papar Sapril.

Sapril juga menyampaikan, Bagi PPK yang hendak mencari tempat buat Sekretariat, ada baiknya berkoordinasi terlebih dahulu kepada Pihak Kecamatan, agar dapat difasilitasi. 

"Setelah ini akan dibentuk sekretariat PPK. Untuk hal ini dapat berkoordinasi dengan pihak Kecamatan, agar dapat difasilitas segala sesuatunya," Tutur Sapril. 

 


Penulis: Baharuddin
Editor: Arif Basuni
Sumber: eNewsTimE.id

Tagar:

# MUARASABAK

Advertisement