KUALAJAMBI,eNewsTimE.co - Pemerintah Kelurahan Kampung Laut gelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (MUSRENBANG) untuk tahun anggaran 2022, di Aula Kantor Lurah Kampung Laut, kamis (21/1/2021).
Melalui Musrenbang ini, segala usulan dan masukan ditampung oleh Lurah Kampung Laut, yang mana nantinya akan dimasukan dalam pengajuan Musrenbang pada tingkat Kecamatan.
Turut hadir Camat Kuala Jambi, Kapolsek Kuala Jambi, Danramil 0419 Muara Sabak, Seluruh Lintas Sektor Kecamatan Kuala Jambi, Ketua TP PKK Kecamatan Kuala Jambi, Lurah Kampung Laut, Seluruh Ketua RW dan RT se Kelurahan Kampung Laut, Seluruh Kepala Sekolah Dasar se - Kelurahan Kampung Laut, Tokoh Agama, dan Masyarakat.
Lurah Kampung Laut, Melisa S. STP dalam sambutan nya mengatakan, bahwa Musrenbang merupakan agenda tahunan untuk menyiapkan Rencana Kegiatan Pembangunan Daerah untuk tahun 2022 Desa Majelis Hidayah, Kecamatan Kuala Jambi, Kabupaten Tanjung Jabung Timur.
"Untuk itu kepada seluruh masyarakat yang hadir pada hari ini agar menyampaikan usulan - usulan untuk pembangunan di tahun 2022 nantinya," Ucapnya.
"Segala usulan nantinya akan dimasukan dalam usulan pada Musrenbang Kecamatan," Tambah Melisa.
Selaras itu, Camat Kuala Jambi, Taufiq Kurniawan S. STP mengatakan, untuk kegiatan Musrenbang ini perlu diketahui, bahwa ini bukan untuk tahun 2021, melainkan untuk usulan dan di anggarkan di tahun 2022 nanti.
"Jangan sampai nantinya bapak ibu berfikir bahwa yang di usulkan pada hari ini nantinya tidak ada terealisasikan pada tahun ini. Padahal usulan ini untuk usulan tahun 2022 mendatang," ungkapnya.
Selanjutnya, Taufiq menambahkan, perlu juga diketahui, bahwasanya untuk usulan sekarang memakai sistemnya E - Plening atau sistem online.
"Jadi sekarang segala usulan akan dimasukan dalam E - Plening atau sistem Online.
"Pada hakikatnya, kuncinya pada hari ini, jika bapak ibu tidak masukan dan usulkan, saya pastikan di E - plening Kabupaten tidak akan masuk. Puncak dari musrenbang itu adalah pada hari ini," Tutup Taufiq.
Mengangkat Ekonomi Masyarakat Tanjabbar Lewat Ekowisata Sukorejo Kampung Kopi Liberika
Walikota Jambi Apresiasi Program Tanggung Jawab Sosial PEP Jambi
Peduli Warga Sekitar, SKK Migas-MontD’or Bantu Solusi Air Bersih dan Bantu Pembangunan Madrasah
Eksistensi SKK Migas–MontD’Or Oil Tungkal Ltd untuk Masyarakat Ditengah Pandemi Covid-19
SKK Migas: Dengan PI 10 Persen, Peran Daerah Bakal Makin Meningkat
Menanggapi Program 100 Hari Kerja Bupati Terpilih Dillah Tanjab Timur Menjelang Pelantikan