Ketua DPRD Fikar Azami, Temui Keluarga dan Anak TKI Asal Sungaipenuh yang Meninggal Dunia di Malaysia



Rabu, 03 Juli 2019 | 11:27:44 WIB



Ketua DPRD Fikar Azami, Temui Keluarga dan Anak TKI Asal Sungaipenuh yang Meninggal Dunia di Malaysia
Ketua DPRD Fikar Azami, Temui Keluarga dan Anak TKI Asal Sungaipenuh yang Meninggal Dunia di Malaysia AVERMAN DEKA/NT

Advertisement


Advertisement

SUNGAIPENUH,- eNewsTimE.co - Ketua DPRD kota Sungai Penuh, Fikar Azami, Selasa (2/07) berangkat ke Negeri Jiran Malaysia untuk Ziarah ke Makam Dewi nona sekaligus menemui Jesika atau Cika, yang merupakan anak dari Dewi Nona yang meninggal dunia di Malaysia.


Sesampai di Malaysia, Ketua DPRD Sungai Penuh langsung berbincang serta berdiskusi dengan keluarga almarhumah dan menyampaikan duka cita atas meninggalnya Dewi Nona TKI asal Kota Sungai Penuh.
 
"Ketua DPRD Sungai Penuh, Fikar Azami sudah di Malaysia, bahkan sudah bertemu dengan Cika anak dari Almarhumah Dewi Nona,"ujar Saidina Ali Imran, Sekretaris Ormas Kerinci Bersatu di Malaysia.
 
Menurutnya untuk pemulangan Cika, harus ada kelengkapan dokumen dari Cika. Atas petunjuk dan bantuan Ketua DPRD Sungai Penuh sendiri, pihaknya bakal mengurus dokumen kepulangan Cika.
 
"Besok prosesi melengkapi dokumen berbentuk SPLP Cika akan mulai kita laksanakan, semoga bisa selesai dengan cepat,"ujarnya lagi
 
Ketua DPRD Sungai Penuh, Fikar Azami membenarkan dirinya ke Malaysia guna menemui keluarga almarhumah dan anak dari Almarhumah Dewi Nona, yakni Cika.
 
"Tujuan saya adalah ziarah ke makam Almarhumah sekaligus menemui keluarga almarhumah, terutama anak almarhumah,"ujar Fikar.
 
Dirinya sempat berdiskusi dengan keluarga Dewi Nona di Malaysia, yang memiliki rencana untuk memulangkan Cika ke Sungai Penuh. Namun, jika ingin  pulang ke Sungai Penuh, Cika harus melengkapi dokumennya.
 
"Untuk pulang ke Sungai Penuh, sejumlah dokumen harus dilengkapi Cika di KBRI. Untuk itu perlu proses, belum bisa dipastikan cika Bisa pulang ke Sungai Penuh dalam waktu dekat atau bersama saya, namun kita berusaha membantu semaksimal mungkin,"tukasnya.

Penulis: AVERMAN DEKA
Editor: BENI MURDANI
Sumber: ENEWSTIME.CO

Tagar:

# SUNGAIPENUH

Advertisement
Advertisement
Advertisement