Polres dan BNNK Tanjabtim Gelar Operasi Gabungan



Kamis, 28 Desember 2017 | 22:30:01 WIB



Suasana operasi gabungan di Simpang Tiga Kramas Kelurahan Parit Culum I, Kecamatan muarasabak Barat
Suasana operasi gabungan di Simpang Tiga Kramas Kelurahan Parit Culum I, Kecamatan muarasabak Barat Akhmad Sulian Firdaus

MUARASABAK,eNewsTimE.co - Tinginya indikasi peredaran gelap Narkoba menyambut tahun baru, Polres dan Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), Kamis (28/12) kemarin menggelar operasi gabungan, di simpang tiga Kramas Kelurahan Parit Culum I, Kecamatan Muarasabak Barat.  Dimana dalam operasi tersebut, berhasil menindak enam orang sopir. 

 

Kapolres Tanjabtim, AKBP. Marinus Marantika Sitepu, S.Sos, M.Si melalui Kapolsek Muarasabak Barat, Ipda Ika Widiatmiko, saat diwawancarai mengatakan, giat gabungan razia 21 ini, untuk menekan tindak pelanggaran maupun pidana menjelang tahun baru. Dimana operasi gabungan ini.  "Alhamdulilah, dalam operasi ini beberapa yang menjalani tes urine dan ada yang positif. Selain itu, beberapa pengendara melanggar lalu lintas ditindak tegas. Kedepan, kegiatan serupa kita tetap bersinergi dengan BNNK Tanjabtim," paparnya.

 

Sementara, Kepala BNNK Tanjabtim, AKBP. Cecep Subaryat, SH menyampaikan, sinergisitas ini guna mengantisipasi pergantian tahun baru. Dimana menurut perkiraan, akan banyak peredaran gelap narkoba. "Adapun sasaran dalam operasi ini, sopir angkutan umum dan barang. Pasalnya, bila pengemudi angkutan umum itu menggunakan narkoba, dapat membahayakan penumpang atau orang lain," tegasnya.

 

Dalam operasi itu, Cecep mengakui, dari sekian banyak sopir yang di tes urine, Satu orang pengemudi angkutan pribadi positif mengkonsumsi narkoba, dan itu akan ditindak lanjuti. Bila asesmennya yang terindikasi positif narkoba, akan dirawat jalan di BNNK Tanjabtim. Dan bila harus rawat inap, akan dikirim ke Bogor maupun Batam. "Barang bukti tidak ada, namun barang bukti urin positif," terangnya.

 

Untuk menekan peredaran gelap Narkoba di Bumi Sepucuk Nipah Serumpun Nibung, pihaknya tetap menghimbau kepada Kapolsek untuk selalu bersinergi, dan menginggatkan para sopir, dalam mengemudi jangan menggunakan narkoba demi mengejar setoran. Karena itu dapat membahayakan bagi orang lain dan diri sendiri. Selain itu, masyarakat sekitar pelintasan angkutan juga dapat menjadi dampaknya. "Dari sekarang jangan pakai narkoba, dan mari ucapkan kita benci narkoba," tandasnya.


Penulis: Akhmad Sulian Firdaus
Editor: Maulana
Sumber: eNewsTimE.co

Tagar:

# MUARASABAK

Advertisement