Safari Ramadhan ke Sungai Raya, Sekcam Nipah Panjang Inggatkan Cek Kompor dan Listrik Sebelum Keluar Rumah



Selasa, 11 April 2023 | 20:56:41 WIB



Sekcam Nipah Panjang Faisal, S.H saat Menyampaikan Sambutan
Sekcam Nipah Panjang Faisal, S.H saat Menyampaikan Sambutan

Advertisement


Advertisement

eNewsTimE.id, Tanjabtim - Tim Safari Ramadhan 1444 Hijriah Kecamatan Nipah Panjang, Tanjabtim, Jambi kali ini berkunjung ke Desa Sungai Raya. 

Kegiatan rutin tahunan itu kali ini dipimpin Sekretaris Camat, Faisal yang berlangsung di Masjid Nurul a'la 1 Desa Sungai Raya, selasa 11/04/2023. 

Sekcam Nipah Panjang Faisyal, S.H dalam sambutannya menyampaikan  ribuan terimakasih kepada seluruh pihak dan Masyarakat Desa Sungai Raya telah mempersiapkan segala sesuatunya sehingga kegiatan safari Ramadhan ini dapat berlangsung dan terlaksana dengan baik. Semoga tali silahturahmi antara Forkopimcam dan pemerintah Desa terus selalu terjaga dengan harmonis dan sinergi. 

Pada kesempatan itu, sekcam Nipah Panjang menghimbau kepada Masyarakat Desa Sungai Raya agar lebih waspada dan selalu mengingatkan agar setiap hendak berpergian harus terlebih dahulu periksa kompor dan listrik dirumah masing-masing agar meminimalisir hal-hal yang tidak diinginkan terjadi, seperti halnya peristiwa kebakaran yang terjadi di lorong siswa kelurahan Nipah Panjang ll pada rabu dini hari yang menghanguskan satu rumah warga. Selain itu kebakaran gedung sekolah di Desa Rantau Makmur Kecamatan Berbak berapa hari lalu.

" Mari kita sama sama berdoa dan selalu waspada apa lagi cuaca exstrim sekarang ini panasnya dari pagi hingga sore hari malam hari nya terkadangn lampu mati angin kencang mudah mudahan musibah tersebut tidak terulang lagi," Imbuhnya. 

di tempat yang sama, Kepala Desa Sungai Raya Andi Parman, S.H mengucapkan selamat datang dan terima kasih yang sedalam dalamnya kepada seluruh tim safari ramadhan kecamatan yang telah berkenan melaksanakan safari ramadhan di desa kami dengan perjalannya sedikit exstrim apa lagi kalau hujan.

" sekali lagi kami mewakili masyarakat sungai raya mengucap terima kasih kepada semua tim safari kecamatan serta rombongan, " pangkas 

 


Penulis: Buyamin/Buyung
Editor: Akhmad SF
Sumber: eNewsTimE.id

Tagar:

# MUARASABAK

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement