eNewsTimE.id, Tanjabtim - kelurahan Nipah Panjang I Kecamatan Nipah Panjang melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kelurahan. Kegiatan yang berlangsung di Aula Kantor Lurah Nipah Panjang I ini dihadiri oleh Camat, Sekcam, Kasi PPM Kecamatan Nipah Panjang, Babinsa, Babinkantimas para ketua Rw/Rt ,Kepsek PAUD,TK, SD, SMP , Puskesmas, lembaga adat serta Tokoh Masyarakat.
Camat Nipah Panjang, Ulfi Rahmad,S.STP dalam sambutannya menyampaikan, tahun 2024 itu indikator pengusulannya hari ini (24/1/23) jadi dirinya memohon agar usulan tersebut benar benar prioritas.
"Jadi tolong ini yang betul betul proritas untuk daerah kita, disini kita mengusulkan dan di sinilah kita menyangka, usulan yang betul betul sangat proritas di butuhkan oleh masyarakat banyak, semoga apa yang kita usulkan ditindak lanjuti oleh pemerintah daerah, karena ada tingkatan kalau memang bisa di tindak lanjuti oleh kelurahan, akan ditindak lanjuti oleh kelurahan, begitu juga dengan tingkat kecamatan kalau memang kecamatan bisa kecamatanlah yang tindak lanjuti dan seterusnya," katanya.
Sedangkan Lurah Nipah Panjang I, M.Arief Kurniawan Pratama,S.STP menyampaikan rekapitulasi usulan Musrenbang Kelurahan Nipah Panjang I.
"Adapun usulan yang akan kita ajukan ini akan kita sasarkan ke Dinas Perkim, Dinas Pendidikan, Dinas Perhubungan, Kesbang Polimas, Damkar, ESDM Propinsi, Dinas Lingkungan Hidup, Koperindag, Disbudparpora, Dinas Tenaga Kerja, Dinas Pertanian, Dinas Perternakan, Dinas Hortikultura dan Dinas Kesehatan ada sebanyak 222 usulan, namun usulan yang paling proritas saat ini ialah sarana air bersih SPAM dari yang proritass lainnya, kiranya bisa terealisasi tahun ini. Sedangkan untuk proritas lainnya masih kita pilah pilah, mana yang memang sangat dibutuhkan oleh masyarakat banyak, itulah yang akan kita proritas di Musrenbang akan datang, Dan mudah mudahan apa yang telah sudah kita usulkan dapat respon dan akan di tindak lanjuti oleh masing masing dinas terkait agar dapat terealisasi," pangkasnya.
Esekutif Jawab Pandangan Umum Fraksi DPRD Tanjabtim Terhadap LKPJ Bupati TA 2024 6
Tinjau Jembatan Ambruk, Bupati Dillah : Pembangunan Direncanakan dan Segera di Bangun 6
Ingin Mengangkat Derajat Kehidupan Nelayan, Bupati Dillah - Muslimin Kunjungi Karangsong 6
Wirdayanti Romi dan Maya Sapril Beri Bantuan Korban Kebakaran
Kapolda Jambi Berhasil Ungkap Kasus Korupsi di Diknas Capai Rp21,8 Miliar