Muarasabak,eNewsTimE.co - Sekitar pukul 22.50 wib, Kamis (9/4/20) malam, Wakil Bupati Tanjung Jabung Timur (Tanjab Timur), H. Robby Nahliyansyah, SH melakukan pengecekan terhadap Tim Gugus Tugas Covid-19 yang sedang bertugas dalam melakukan pengawasan orang yang keluar masuk di Desa Rantau Karya, Kecamatan Geragai.
Dalam kunjungannya yang hampir ditengah malam tersebut, ia ingin memastikan kalau Tim Gugus Tugas Covid-19 dari ASN maupun Honorer berada ditempat disaat melaksanakan tugasnya dimalam hari. Karena ia tidak ingin kalau yang bertugas tidak berada di tempat saat pertukaran Shift hingga ke pagi hari.
Saat berada di Posko, ia merasa puas, karena Tim Gugus Tugas Covid-19 masih aktif untuk berjaga dan mengawasi orang yang keluar masuk hingga 24 jam.
Dan sekedar diketahui, untuk mengantisipasi dan pencegahan wabah Covid-19 ini masuk di Kabupaten Tanjung Jabung Timur, maka pihak Pemerintah Daerah bersama pihak TNI dan Polri telah sepakat untuk menjadi 3 Shift bagi Tim Gugus Tugas Covid-19 yang bertugas di berbatasan. Sehingga, didalam 24 jam tidak terjadi kekosongan dalam pengawasan Covid-19.
Tinjau Jembatan Ambruk, Bupati Dillah : Pembangunan Direncanakan dan Segera di Bangun 6
Ingin Mengangkat Derajat Kehidupan Nelayan, Bupati Dillah - Muslimin Kunjungi Karangsong 6
Bupati Dillah Bersama Wabup Safari Ramadhan di Kecamatan Mendahara Ulu 6
Bupati Romi Kunjungi Posko Pengecekan Kesehatan Covid - 19 di Mendahara Ulu
Wabup Robby Ikuti Rapat Melalui Teleconference Bersama Gubernur dan Kepala Daerah
Kapolda Jambi Berhasil Ungkap Kasus Korupsi di Diknas Capai Rp21,8 Miliar