Ketua DPRD Sungaipenuh Pimpin Rapat Paripurna Ranperda APBD Perubahan 2018



Selasa, 25 September 2018 | 20:26:47 WIB



Ketua DPRD Sungaipenuh, Fikar Azami pimpin rapat paripurna DPRD Kota Sungaipenuh
Ketua DPRD Sungaipenuh, Fikar Azami pimpin rapat paripurna DPRD Kota Sungaipenuh AVERMAN DEKA/NT

SUNGAIPENUH, eNewsTimE.co - Ketua DPRD Kota Sungaipenuh Fikar Azami memimpin rapat paripurna DPRD Kota Sungaipenuh, dalam rangka penyampaian nota pengantar Ranperda APBD Perubahan Tahun Anggaran 2018.

Paripurna yang berlangsung sukses itu hadir Wakil Ketua dan anggota DPRD Sungaipenuh serta Sekwan. Disamping itu, juga hadir unsur Forkompimda, Kepala OPD dan pejabat lingkup Pemkot Sungaipenuh.

Ketua DPRD Sungaipenuh, Fikar Azami dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Wali Kota, Forkopimda dan undangan yang dapat hadir dalam rapat paripurna penyampaian nota pengantar Ranperda Perubahan APBD tahun anggaran 2018. ‘’Kita harapkan tahapan APBD Perubahan ini, bisa berjalan lancar dan pembangunan bisa tepat waktu,’’ kata Fikar Azami.

Sementara itu, Walikota Sungaipenuh, H. Asafri Jaya Bakri (AJB) dalam pidatonya menyampaikan nota pengantar Ranperda APBD Perubahan Tahun Anggaran 2018 pada sidang paripurna DPRD Kota Sungaipenuh. ‘’Saya instruksikan kepada TAPD dan OPD agar melakukan pembahasan bersama pihak dewan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku,’’ ucap AJB.

 


Penulis: AVERMAN DEKA
Editor: BENI MURDANI
Sumber: eNewsTimE.co

Tagar:

# SUNGAIPENUH

Advertisement