Bupati Lingga Ajak Tanjabtim Kelola Pulau Berhala



Kamis, 18 Mei 2017 | 13:05:06 WIB



Bupati Tanjabtim Romi Hariyanto dan Bupati Lingga Alias Wello saling bertukaran cindera mata
Bupati Tanjabtim Romi Hariyanto dan Bupati Lingga Alias Wello saling bertukaran cindera mata BENI MURDANI/NT

Advertisement


Advertisement

LINGGA, eNewsTimE.co - Bupati Lingga Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), H. Alias Wello, S.IP mengajak Bupati Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim) Provinsi Jambi, H. Romi Hariyanto, SE untuk mengelola bersama Pulau Berhala yang sempat disengketakan oleh dua daerah serumpun tersebut.

Ajakan ini disampaikan langsung oleh Bupati Lingga dihadapan Bupati Romi dan Ketua DPRD Tanjabtim Muhammad Aris beserta sejumlah anggota dan sejumlah Kepala OPD saat melakukan silaturahmi ke wilayah tersebut, Rabu (17/5). ‘’Pulau Berhala ini “pulau masa lalu”. Ini kita kelola bersama,’’ kata Bupati Lingga, Alias Wello saat menyambut kunjungan Bupati Romi di Rumah Dinas Bupati Lingga.

Dia mengungkapkan, Kabupaten Lingga sendiri memiliki 642 pulau besar dan kecil, yang sebagain besarnya belum berpenghuni. ‘’Potensi laut yang luas ini mari kita kelola bersama,’’ sebutnya.

Kepri sendiri berencana akan membangun pelabuhan besar di Pulau Berhala yang diputuskan MK masuk dalam wilayah administrasi Kepri itu. ‘’Pembangunan pelabuhan ini merupakan program Presiden Jokowi,’’ sebutnya.

Dia mengakui, bahwa banyak penduduk di Pulau Berhala yang ber KTP Jambi. ‘’Intinya bukan persoalan menang kalah. Kita serumpun, rumpun Melayu kita besar. Untuk persoalan batas itu hanya administrasi, biarlah urusan Negara. Sekarang kita bicara persoalan daerah, tidak lagi berbicara sekat-sekatan atau perbedaan,’’ kata Bupati Alias Wello.

Alias Wello berharap kedepan wilayah serumpun Melayu (Lingga dan Tanjabtim, red) dapat saling mengunjungi, dan saling membangun. ‘’Kita ingin merajut kembali silaturahmi, bersama-sama kita membangun. Kunjungan seperti ini sangat penting kita rajut, apalagi kita serumpun. Di daerah selatan Singkep kami juga akan membangun pelabuhan yang berbasiskan industri. Tentunya itu nantinya akan semakin mempermudah akes kita. Kita mulai untuk kerja-kerja yang besar,’’ ungkapnya.

Bupati Alias mengakui, selama ini Lingga sangat terbantu dengan Tanjabtim-Jambi, karena kebutuhan pokok di daerah ini dipasok dari wilayah Jambi. ‘’Kalau ini terputus tentunya harga disini sangat mahal. Banyak pembangunan sinergisitas dengan Jambi,’’ ujarnya.

Bupati Alias pun ingin banyak belajar dari Jambi terutama bidang pertanian. ‘’Karena pertanian di Jambi lebih maju,’’ katanya. ‘’Saya berharap diskusi seperti ini waktunya lebih panjang lagi di lain waktu. Niat kita untuk kerja lebih baik. Inilah keikhlasan yang kami berikan kepada saudara-saudara serumpun kami dari Tanjung Jabung Timur,’’ tukasnya.

Sementara itu, Bupati Tanjabtim, H. Romi Hariyanto mengatakan, bahwa apa tujuan dari kunjungan itu sudah terjawab oleh Bupati Lingga. ‘’Apa yang kami inginkan sudah terjawab semua oleh senior kami Bupati Lingga Bang H. Alias Wello,’’ ungkap Romi.

Terkait Pulau Berhala, Romi mohon izin kepada Pemkab Lingga untuk memakai fasilitas yang ada di sana. ‘’Saat ini 200 sampai 500 orang per minggu yang merupakan warga Jambi yang liburan ke Pulau Berhala. Kami mohon izin memakai fasilitas yang ada di Pulau Berhala,’’ kata Romi.

Dalam kesepatan itu, Bupati Romi mengundang  Bupati Lingga Alias Wello beserta tim keseniannya untuk hadir di Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Provinsi Jambi ke 47 di Kabupaten Tanjabtim yang akan dilaksanakan pada tanggal 2 hingga 12 Agustus 2017, dan HUT Kabupaten Tanjabtim pada 21 Oktober 2017 mendatang. ‘’Kami mohon kehadiran Abang (Bupati Lingga Alias Wello) bersama tim keseniannya. Nanti akan kami siapkan waktu khusus untuk penampilan tim kesenian Lingga,’’ sebut Romi.

Undangan Bupati Tanjabtim ini langsung direspon oleh Bupati Lingga yang menyatakan bahwa dirinya akan langsung hadir memenuhi undangan teresebut. Gayung bersambut, Bupati Tanjabtim pun diundang oleh Bupati Lingga untuk hadir di HUT Kabupaten Lingga. ‘’Hubungan silaturahmi harus dipererat. Kita punya hubungan emosional yang tidak dapat dipisahkan. Alangkah lebih baiknya hubungan emosional ini kita tingkatkan,’’ tukas Bupati Romi.

Soal bagaimana pengelolaan bersama Pulau Berhala oleh kedua wilayah tersebut, akan diformulasikan dalam waktu dekat ini.

Kepala Bappeda Lingga, Said Parman dalam eksposnya menyebutkan, Pemkab Lingga sendiri telah merencanakan pengembangan bidang perikanan dan perkebunan di Pulau Berhala. ‘’Inilah yang akan kita formulasikan agar manfaatnya sama-sama kita dapat,’’ tukasnya.

   


Penulis: BENI MURDANI
Editor: BENI MURDANI
Sumber: eNewsTimE.co

Tagar:

# MUARASABAK

Advertisement
Advertisement
Advertisement