KERINCI,- eNewsTimE.co - Pemerintah kabupaten (Pemkab) Kerinci Rabu (19/6) gelar rapat Terpadu Kesiapan jelang event Balap sepeda Tours de Singkarak (TdS) yang akan melewati Kabupaten Kerinci dan Sungaipenuh.
Rapat Terpadu yang dipimpin langsung Bupati Kerinci H. Adirozal itu, turut hadir Wakil Bupati Ami Taher dan Sekda Kerinci, selain itu juga hadir perwakilan Dinas Pariwisata, Dinas Perhubungan dan Dinas PUPR Pemprov Jambi serta Dishub pihak BUMN, BUMD, TNI dan Polri, yang bertempat di rumah dinas Bupati Kerinci
Bupati Kerinci H. Adirozal dalam sambutannya menegaskan bahwa event Tour de Singkarak harus benar-benar di persiapkan dengan matang. Bahkan Ia akan terus memantau dan terus berkoordinasi dengan Provinsi maupun pusat yaitu kementerian Pariwisata.
“Kita akan terus mengevaluasi dan memantau persiapan ini, dan berkoordinasi menjalin kerjasama dengan agensi pariwisata agar acara ini terpromosikan secara luas dengan membawa dampak kepada ekonomi masyarakat,”ucap Bupati.
Pada kesempatan itu, Wakil Bupati Kerinci Ami Taher pun berharap event ini dapat berdampak postif untuk kemajuan dunia pariwisata di Kerinci dan membawa dampak terhadap perekonomian masyarakat.
“Jangan sampai momen ini berlalu dengan tidak membawa apa-apa bagi perkembangan Paruwisata dan masyarakat,”ujar Wabup Ami.
Dalam rapat Terpadu tersebut, juga dibahas persiapan Festival Kerinci dan Kerinci Mountain Bike yang akan digelar bersamaan Tour de Singkarak (TdS) November mendatang.
Penulis:
AVERMAN DEKA
Editor:
BENI MURDANI
Sumber:
ENEWSTIME.CO
Advertisement