MUARASABAK,eNewsTimE.co-Bupati Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), H. Romi Hariyanto, SE menyerahkan secara simbolis 96 SK CPNS yang lulus dalam seleksi CPNS tahun 2018 lalu, di Masjid Nur Ad-Darojat Muarasabak, pada Jumat (15/3) usai shalat Ashar berjamaah.
Bupati yang didampingi Wakil Bupati, H. Robby Nahliyansyah dan Sekda, Sapril juga dihadiri Kepala BKPSDMD Tanjabtim, Hadi Firdaus serta sejumlah OPD dan para keluarga CPNS yang hadir.
Laporan Kepala BKPSDMD Tanjabtim, Hadi Firdaus mengatakan, bahwa 96 CPNS yang menerima SK terdiri dari formasi guru sebanyak 55 orang, tenaga kesehatan 22 orang, K2 7 orang dan tenaga teknis 17 orang.
Bupati Tanjabtim, H. Romi Hariyanto, SE dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada para CPNS yang telah lulus seleksi. Jalankan tugas dan fungsi sebagai CPNS dengan jujur dan bertanggung jawab.
"Saya berharap anda bisa menjalankan tugas dengan sejujur-jujurnya,"katanya jumat (15/3/2019).
Johanes Telaumbanua, salah satu CPNS Tanjabtim saat di wawancarai awak media mengatakan, sangat senang dengan kelulusannya sebagai CPNS. "Dengan telah diserahkan SK CPNS ini, kami berkomitmen akan menjalankan tugas dan fungsi sesuai dengan aturan yang berlaku,"jawabnya singkat.
Tinjau Jembatan Ambruk, Bupati Dillah : Pembangunan Direncanakan dan Segera di Bangun 6
Ingin Mengangkat Derajat Kehidupan Nelayan, Bupati Dillah - Muslimin Kunjungi Karangsong 6
Bupati Dillah Bersama Wabup Safari Ramadhan di Kecamatan Mendahara Ulu 6
Romi Panen Benih Padi di Simpang Datuk Bersama Gubernur Jambi
Kapolda Jambi Berhasil Ungkap Kasus Korupsi di Diknas Capai Rp21,8 Miliar