Hadiri Rakor Lintas Sektoral di Polda Jambi, Muaro Jambi Siap Dukung Program Panen Raya Jagung



Selasa, 17 Juni 2025 | 01:03:41 WIB



BBS Saat Ikiti Rakor di Polda Jambi
BBS Saat Ikiti Rakor di Polda Jambi

eNewsTimE.id, Jambi  - Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi menyatakan siap mendukung penuh program panen raya jagung nasional sebagai bagian dari penguatan ketahanan pangan nasional. Hal ini disampaikan langsung oleh Bupati Muaro Jambi, Bambang Bayu Suseno, saat menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral yang digelar di Gedung Siginjai, Polda Jambi, Selasa (17/6/2025).

Rakor yang dipimpin oleh Kapolda Jambi Irjen. Pol. Krisno Siregar itu bertujuan untuk memperkuat kolaborasi lintas sektor dalam meningkatkan produksi komoditas jagung dan beras di Provinsi Jambi.

“Muaro Jambi merupakan daerah agraris yang memiliki potensi besar dalam mendukung ketahanan pangan nasional. Kami siap berkontribusi secara maksimal,” tegas Bambang Bayu Suseno.

Ia juga menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk terus mendukung kesejahteraan petani melalui program-program strategis pertanian.

Dalam rapat tersebut, Kapolda Jambi Irjen. Pol. Krisno Siregar menyampaikan apresiasi kepada seluruh kepala daerah yang hadir, termasuk Wakil Gubernur Jambi, para bupati, dan wali kota. Ia menekankan bahwa ketahanan pangan merupakan salah satu pilar penting dalam menjaga stabilitas nasional.

Sementara itu, Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani menyampaikan rasa bangganya atas peran aktif jajaran kepolisian, khususnya para Kapolres, dalam mendukung program strategis ketahanan pangan. Ia juga menyoroti pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan institusi keamanan.

Beberapa poin penting yang dihasilkan dalam Rakor ini antara lain, Peningkatan Produksi Pangan: Fokus pada peningkatan produksi jagung dan beras untuk mencapai target nasional.

Kemudian, Kolaborasi dan Sinergi: Memperkuat kerja sama antara pemerintah pusat, provinsi, dan kabupaten/kota dalam mengatasi kerawanan pangan. Serta, Pengawasan Distribusi: Memastikan distribusi pangan dilakukan secara tepat sasaran dan transparan.

"Diharapkan program panen raya jagung nasional dapat memberikan dampak signifikan bagi ketahanan pangan nasional dan meningkatkan kesejahteraan petani, khususnya di Provinsi Jambi," ujar Kapolda Jambi menutup rapat.

 


Penulis: Toha
Editor: Akhmad
Sumber: eNewsTimE.id

Advertisement