Bupati Kerinci Raih Penghargaan Penggerak Program Inklusi Keuangan



Jumat, 15 Januari 2021 | 23:02:58 WIB




Advertisement


Advertisement

KERINCI,- eNewsTimE.co - Bupati Kerinci H. Adirozal raih penghargaan sebagai penggerak program inklusi keuangan tingkat Kabupaten.
 
Penghargaan ini diterima dalam Pertemuan Tahunan Industri Jasa Keuangan (PTIJK) 2021 dengan mengambil tema momentum reformasi sektor jasa keuangan pasca Covid-19 dalam percepatan pemulihan ekonomi nasional yang inklusif, yang digelar Jumat (15/01) malam, secara virtual.
 
Bupati Adirozal, menerima langsung penghargaan penggerak program inklusi keuangan dari OJK secara virtual, yang didampingi Wakil Bupati Kerinci Ami Taher, Sekda Kerinci Asraf, Asisten II Yannizar, Kepala BPKAD Nirmala, Kepala BP4D Atmir dan Kabag Ekobag.
 
Bupati mengatakan, atas nama Pemkab Kerinci mengucapkan terimakasih kepada Presiden RI dan Dewan Komisaris OJK yang telah memberikan penghargaan penggerak program inklusi keuangan.
 
“Penghargaan ini diberikan, karena mereka menilai ekonomi di Kerinci sangat baik dan terus meningkat,”ujarnya.
 
Ditambahkannya, dengan dimulainya kegiatan dari tahun 2017 sampai saat ini di Kerinci pertumbuhan Ekonomi sangat bagus dan selalu meningkat. Bahkan, saat pandemi pun, pertumbuhan Ekonomi Kerinci masih meningkat dengan nilai +2.
 
“Semoga ini bermanfaat bagi seluruh UMKM di Kabupaten Kerinci,”tukasnya.
 
PTIJK 2021 tersebut, dihadiri dari berbagai unsur seperti pimpinan lembaga negara, duta besar, dan perwakilan organisasi internasional, hingga Menteri Kabinet Indonesia Maju. Bahkan turut hadir Presiden Joko Widodo didampingi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. Para gubernur, kepala daerah, LPS, dan seluruh pimpinan lembaga jasa keuangan.

Editor: BENI MURDANI


Tagar:

# KERINCI

Advertisement
Advertisement
Advertisement