KERINCI,- eNewsTimE.co - Bupati Kerinci H. Adirozal, hadiri rapat paripurna DPRD Kabupaten Kerinci dalam rangka penyampain dan pembahasan LKPJ Bupati Kerinci Tahun 2019, Kamis (14/5).
Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Kerinci dengan agenda Penyampaian laporan hasil pembahasan dan persetujuan Pimpinan DPRD Kerinci terhadap LKPJ Bupati Tahun 2019, sekaligus penyampaian Pendapat Akhir Bupati Kerinci, tersebut dipimpin langsung ketua DPRD Kerinci Edminuddin dan diikuti anggota DPRD Kerinci.
Turut hadir dalam rapat paripurna yang bertempat digedung DPRD Kerinci, diantaranya forkompinda, Pj Sekda Kerinci dan kepala OPD serta pejabat lingkup pemkab Kerinci
Bupati Kerinci H. Adirozal dalam sambutannya, menyebutkan, Pemkab Kerinci, mengucapkan terimakasih, atas dukungan dan kerjasama DPRD sehingga kegiatan pembangunan tahun 2019, bisa berjalan dengan lancar.
Bupati juga mengatakan akan melakukan Evaluasi dan menidaklanjuti
rekomendasi-rekomendasi yang merupakan catatan Strategis yang
disampaikan oleh dewan.
“Atas nama pemerintah saya mengucapkan terimakasih atas saran dan masukan dewan, dan akan melakukan Evaluasi, serta akan menindaklanjuti rekomendasi yang disampaikan,”Ucap bupati.
Penulis:
AVERMAN DEKA
Editor:
BENI MURDANI
Advertisement
Advertisement