JAMBI, eNewsTimE.co - Gubernur Jambi, Fachrori Umar melepas Pasar Murah Sembako Bersubsidi bagi Masyarakat yang Terdampak Covid-19, di pelataran parkiran di Depan Biro Umum Kantor Gubernur Jambi, Senin (27/4/20).
Pasar murah sembako bersubsidi yang digelar Pemerintah Provinsi Jambi melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan bekerja sama dengan Bulog Divisi Regional (Divre) Jambi ini merupakan uapaya Pemerintah Provinsi Jambi untuk membantu masyarakat yang terdampak Covid-19.
Fachrori menegaskan, pelepasan perdana pasar murah sembako tersebut dalam rangka mengamankan kebutuhan masyarakat terutama yang paling rentan terdampak. ‘’Saya melepas perdana kegiatan pasar murah Sembako bersubsidi pada lokasi pemukiman masyarakat bawah, pedagang, pengrajin yang rentan terkena dampak Covid-19,’’ ungkap Gubernur Jambi.
Pasar Sembako bersubsidi tersebut diselenggarakan mulai tanggal 27 April-19 Mei 2020 di 12 lokasi pemukiman masyarakat bawah, dari harga Rp. 85.000, turun menjadi Rp. 35.000, atas subsidi Rp. 50.000, dari Pemerintahan Provinsi Jambi. ‘’Ada subsidi yang diberikan Pemprov Jambi untuk masyarakat yang kondisi sangat membutuhkan diberikan bantuan,’’ kata Fachrori.
Kepala Bulog Divre Jambi, Bakhtiar menyampaikan, kerjasama dalam memberikan bantuan sembako untuk masyarakat Provinsi Jambi saat pandemi Covid-19 merupakan sinergi bersama Pemda dengan menyediakan minyak goreng, gula pasir, beras, dan bahan pokok lainnya. ‘’Bentuk kepedulian kepada masyarakat yang ada di wilayah Jambi, dalam rangka pengamanan jaring sosial, berbentuk bantuan tunai dan Sembako yang dikelola Tim Satgas Covid-19,’’ ungkapnya.
Pelepasan perdana pasar sembako bersubsidi Pemerintah Provinsi Jambi bekerja sama dengan Bulog merupakan bagian upaya penanganan Covid-19, yang berdampak langsung pada masyarakat dengan penyediaan bahan pangan pokok.
Fachrori mengharapkan pasar murah sembako bersubsidi dapat membantu meringankan beban masyarakat yang sangat membutuhkan.
Tinjau Jembatan Ambruk, Bupati Dillah : Pembangunan Direncanakan dan Segera di Bangun 6
Ingin Mengangkat Derajat Kehidupan Nelayan, Bupati Dillah - Muslimin Kunjungi Karangsong 6
Wagub Sani Minta Kepala OPD Berkomitmen dan Bertanggung Jawab Meningkatkan Kualitas SAKIP 6
Gubernur Al Haris Ajak Masyarakat Perangi Segala Bentuk Judi 6
Gubernur Al Haris: Jambi Miliki Sumber Daya Alam yang Sangat Luar Biasa 6
Sekda Sudirman: TP2DD Motor Penggerak Integrasi Kebijakan dan Implementasi Teknis Lapangan 6
Gubernur Fachrori Harap Ketersediaan Pangan Cukup dan Harga Terjangkau
Kapolda Jambi Berhasil Ungkap Kasus Korupsi di Diknas Capai Rp21,8 Miliar