KERINCI,- eNewsTimE.co - Bupati Kerinci bertindak selaku Inspektur upacara memperingati HUT PDAM Tirta sakti Kerinci ke 29 tahun 2019. Upacara ini juga dirangkai dengan apel gabungan OPD lingkup Pemkab Kerinci, Senin (7/10).
Kegiatan yang bertempat dilapangan kantor bupati Kerinci itu diikuti seluruh OPD lingkup pemkab Kerinci dan jajaran direksi PDAM Tirta Sakti Kerinci.
Bupati Adirozal dalam amanatnya menyampaikan apresiasi kepada jajaran direksi dan pegawai PDAM Tirta Sakti yang telah 29 tahun melayani masyarakat kabupaten Kerinci.
"Apresiasi sebesar-besarnya untuk PDAM Tirta Sakti yang telah melayani masyarakat selama 29 tahun ini,"ucap Bupati Adirozal
Bupati mengatakan bahwa selama 29 tahun PDAM Tirta Sakti telah memperoleh banyak prestasi di antaranya mendapat WTP Atas pengelolaan keuangan yang baik dan air yang disalurkan dinilai baik dan sehat.
"Saat ini PDAM Tirta Sakti telah menjangkau 80 persen wilayah kabupaten Kerinci, presentasi tersebut dinilai tinggi jika dibandingkan dengan daerah lainnya yang masih 60 persen,"kata Bupati.
Penulis:
AVERMAN DEKA
Editor:
BENI MURDANI
Advertisement